tips aman saat ponsel kena air. Pernah tidak ponsel Anda terkena cairan baik itu terkena hujan atau tumpahan air, mungkin ada yang pernah dan ada yang tidak, saya menulis postingan ini didasarkan pengalaman teman-teman saya ponselnya yang terkena cairan. Bagi orang-orang awam bila ponselnya terkena cairan biasanya mereka akan langsung menyalakan ponselnya tanpa pikir panjang dahulu, padahal ini berakibat fatal bagi ponselnya, karena dengan ponsel yang masih dalam keadaan basah dan ada baterai yang merupakan sumber tegangan bagi ponsel, jika dihidupkan komponen-komponen didalam ponsel akan konslet dan itu akan menambah kerusakan pada ponsel.
Usahakan jika terkena cairan langkah pertama yang dilakukan adalah melepaskan baterai pada ponsel baik itu dalam kondisi ponsel dalam keadaan mati maupun dalam keadaan nyala. Kemudian lepaskan casing ponsel dan keringkan, untuk proses mengeringkan Anda dapat menggunakan hairdryer, ketika proses mengeringkan, bagian LCD jangan dipanaskan, karena bagian LCD rentan terhadap panas.
Kalo sudah jangan langsung dihidupkan periksa kembali apa masih ada yang basah atau tidak, usahakan bener-bener kering, atau Anda dapat menunggu keesokan harinya atau dua-tiga hari berikutnya agar komponen-komponen dalam ponsel bener-bener kering. Soalnya pernah ponsel teman saya(3250)kecebur kolam renang, dibiarkan selama 2 hari ternyata ponselnya nyala lagi. Jika langkah-langkah diatas sudah diterapkan dan tidak berhasil, segeralah men service di tempat resmi ponsel Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar